Jumat, 12 Januari 2018

Main Dota 2 di Smartphone Android ? Emang Bisa ? Ini dia Gamenya !


Game moba dismartphone saat ini semakin banyak diminati, hal tersebut terbukti ketika melihat peringkat aplikasi terlaris diplaystore maka yang muncul adalah Mobile Legend yang merupakan game moba buatan Moonton. Mobile legend sendiri seringkali dihubung-hubungkan dengan dota karena dota merupakan game moba yang sudah lebih dahulu populer hanya saja dota hanya bisa dimainkan melalui komputer/laptop. Dalam sebuah grup dota difacebook bermunculan screenshot game dota 2 yang sedang dimainkan melalui smartphone, hal tersebut menimbulkan banyak pertanyaan apakah benar dota bisa dimainkan dismartphone ? apa nama gamenya ?.

Main Game Dota 2 di Smartphone Android

Ternyata setelah diselidiki screenshot tersebut hanyalah sebuah editan dari player yang sengaja membuatnya untuk memancing topik perbincangan digrup padahal banyak sekali player yang berharap bahwa Dota 2 bisa dimainkan di smartphone. Bagi kamu yang berharap demikian jangan patah semangat dulu karena kali ini admin akan memberikan informasi mengenai game-game diplaystore yang berhubungan dengan Dota 2, simak dibawah ini.

Hook Pro

Hook Pro

Untuk pengguna pudge pasti bakalan ketagihan main game yg satu ini, yup seperti dilihat pada gambar kita harus menjaga fountain agar tidak hancur oleh hero yang datang dengan cara menghook hero-hero tersebut. Lumayankan buat melatih akurasi hook pudge mu. Selain pudge hook pro juga ada untuk pengguna invoker dimana kita akan menspam skill invoker seperti tornado, meteor, sun strike, dll untuk mencegah hero menghancurkan fountain.

Invoker Training

Invoker Training

Buat yang lagi belajar pakai invoker wajib coba game yang satu ini nih, game ini akan melatih kita dalam menggunakan spell untuk menginvoke skill-skill yang diperintahkan, pastinya setelah bermain game ini kamu akan mudah mengingat kombinasi spell untuk mengeluarkan skill yang kamu inginkan.


Guess the Hero for Dota 2

Guess the Hero for Dota 2

Game ini akan menguji pengetahuan kamu tentang hero-hero yang ada pada dota 2, kamu harus menjawab pertanyaan tentang hero apa berdasarkan clue berupa sebuah gamber stickman yang menggambarkan skill hero tersebut. Kamu tau jawaban dari gambar diatas ? lumayan sulit bukan.


We Heroes

We Heroes

Game bergenre RPG ini berisi hero-hero yang sudah tidak asing jika dilihat, yup hero-hero tersebut berasal dari Dota 2 meskipun namanya berbeda tetapi kamu akan melihat bahwa hero-hero tersebut memang dari dota baik itu dari skinnya maupun skill hero tersebut. Bisa kamu lihat pada screenshot diatas kau pasti mengenali hero-hero tersebut seperti axe, lycan, pudge, dan enchantrees.



Nah itulah beberapa game smartphone android yang berhubungan dengan Dota 2. Silahkan dicoba dan semoga bermanfaat.

Main Dota 2 di Smartphone Android ? Emang Bisa ? Ini dia Gamenya ! Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Indras

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar anda tidak akan langsung ditampilkan sebelum mendapatkan persetujuan dari admin. Berkomentarlah dengan bijak !!